Cara Memilih Handphone Android

Persaingan pasar gadget saat ini sudah semakin memanas. Android, Iphone, Blackberry, Windows Phone 8, Simbyan dan masih banyak lagi. Smartphone berbasis Android saat ini sangat besar peminatnya, tidak hanya di luar negeri tetapi juga di Indonesia. Tapi untuk pembeli Android pertama kali, sebaiknya anda jangan hanya terkecoh dengan harga murah dan desain yang bagus saja, tetapi juga dilihat spesifikasi dan fitur yang lainnya. Fitur-fitur tersebut akan berpengaruh pada kinerja handphone atau smartphone ke depannya.


memilih smartphone android


Biar anda tidak salah pilih smartphone Android pilihan anda, sebaiknya anda membaca artikel ini dulu. Berikut ini tips cara memilih handphone Android :
  • Anda harus mengetahui handphone Android yang akan anda beli dari tiga hal,yaitu CPU, GPU, dan RAM.
  • CPU (Central Processing Unit) adalah aspek yang bertanggung jawab sebagai "otak" utama ponsel, memproses instruksi/perintah dari aplikasi. Semakin besar Clock speed (MHz/GHz)- nya maka semakin cepat dan semakin banyak instruksi yang dapat dikerjakan. Kinerja CPU sangat mempengaruhi Seberapa smooth tampilan UI (User Interface) dalam menjalankan Aplikasi/Games
  • Lihat prosesornya apakah menggunakan single core, dual core atau quad core.Semakin banyak core atau intinya, makin banyak jumlah instruksi yg bisa dikerjakan sekaligus.
  • Lihat GPU (Graphics Processing Unit) : Sebagai “otak” khusus, yang mengerjakan instruksi-instruksi yang berhubungan dengan grafis/layar. Kinerja GPU dipengaruhi oleh Fill rate yaitu seberapa cepat ia bisa "menggambar" ke layar
  • Cari handphone atau smartphone dengan RAM (Random Access Memory) yang besar, semakin besar RAM, maka semakin banyak pula pekerjaan/instruksi yang bisa dilakukan oleh CPU dan GPU. Ukuran RAM mempengaruhi seberapa banyak aplikasi yang bisa di-multitasking, dan aplikasi apa saja yang bisa dijalankan
  • Lihat memori internalnya. Semakin besar memori internal akan menentukan seberapa powerful smartphone atau handphone Android anda, bukan dalam menjalankan aplikasi, tapi dalam jumlah aplikasi yang bisa disimpan

Nah, sekarang saatnya tentukan pilihan Ponsel Android apa kira-kira yang cocok untuk anda. Pilihlah sesuai kebutuhan Anda supaya tidak menyesal dikemudian harinya.
thumbnail
Judul: Cara Memilih Handphone Android
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Gadget :

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz